Sistem Pakar, E-Commerce, dan Perusahaan
Pertemuan : 1 dan 2
Materi : Sistem pakar Pendeteksi Penyakit Tanaman Teh
1.
Pendahuluan
Seiring dengan berjalannya waktu menuntut peningkatan di
segala bagian termasuk di dalam bidang pertanian, termasuk di Indonesia yang
memiliki sector pertanian yang sangat luas, sehingga banyak masyarakat
Indonesia yang sumber penghasilannya di bidang Pertanian. Indonesia menjadi
salah satu produsen dan konsumen terbesar di Dunia. Budidaya teh tersebar luas
di Indonesia. Namun, salah satu kendala dalam budidaya dan produksi teh adalah
hama dan penyakit yang menurunkan harga produksi. Maka dari itu dibutuhkan
sebuah sistem pakar untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Dengan adanya
sistem pakar diharapkan dapat mengetahui gejala yang ada di dalam tanaman teh.
2.
Penjelasan Aplikasi
Pada komponen utama aplikasi ini terdapat beberapa menu
seperti diagnosis penyakit, daftar penyakit, tentang teh, profil pakar tanaman
teh, history, dan keluar dari aplikasi.
Pada
menu diagnosis penyakit teh, terdapat pilihan diagnosis, daftar gejala, dan
checkbox. Fungsi checkbox ini adalah untuk menginputkan gejala yang terjadi
pada tanaman teh dengan memasukan angka di range 1-10 (1.0-4.0 untuk skala
rendah, 3.0-7.0 untuk skala
sedang,
dan 6.0-10.0 untuk skala tinggi). Pilihan diagnosis akan melakukan diagnosa
pada penggunaan checkbox yang kita inputkan tadi.
Tampilan Hasil Diagnosa berfungsi untuk menampilkan hasil
diagnosis penyakit dari menu diagnosa yang telah kita inputkan tadi, pada
tampilan Hasil Diagnosa ini hanya menampilkan hasil dari menu sebelumnya. Menu
Daftar Penyakit menampilkan daftar penyakit pada tanaman teh, menu ini
dilengkapi dengan fitur search yang berfungsi untuk mencari nama penyakit pada
tanaman teh. Jika kita sudah menentukan apa yang akan kita cari, maka akan
keluar detail penyakit dari tanaman teh. Menu Tentang Teh berfungsi sebagai
tampilan keterangan atau sejarah teh. Menu History berfungsi sebagai penampil
hasil diagnosa yang telah kita lakukan, pada menu ini terdapat 1 pilihan untuk
menampilkan hasil diagnosa secara rinci. Halaman Menu Profil merupakan menu
untuk memperkenalkan nama penulis dan pakar tanaman teh.
3.
Cabang AI yang di gunakan dalam aplikasi ini
Logika fuzzy adalah suatu cara yang tepat untuk memetakan
suatu ruang input ke dalam suatu ruang output. Logika fuzzy ditemukan oleh
Prof. Lotfi A. Zadeh dari Universitas California di Barkeley. Sebelum
ditemukannya logika fuzzy (fuzzy logic), dikenal sebuah logika tegas (crisp
logic) yang memiliki nilai benar atau salah secara tegas. Sebaliknya logika
fuzzy merupakan sebuah logika yang memiliki kekaburan atau kesamaran antara
benar atau salah (Andreas Handojo, 2004).
4.
Pengetahuan yang ada di dalam aplikasi
Pengetahuan yang didapat adalah dapat mengidentifikasi dan
mengantisipasi penyakit pada tumbuhan teh berdasarkan gejala yang telah
diinputkan oleh pengguna aplikasi, sehingga tidak perlu menanyakan secara
langsung kepada pakar teh. Pengguna dapat mengetahui info mengenai tumbuhan teh
yang belum pernah di ketahui sebelumnya.
5.
Kesimpulan
Kesimpulan dari aplikasi sistem pakar untuk diagnosis
penyakit pada tanaman teh dengan metode fuzzy logic berbasis android, antara
lain sebagai berikut :
1.
Dapat mendiagnosis penyakit pada tanaman teh berdasarkan hasil inputan pengguna
dari pengamatan terhadap tanaman teh.
2.
Mempermudah dalam mendiagnosis penyakit tanaman teh tanpa bertanya kepada pakar
atau seseorang yang ahli di bidang tanaman teh.
Pertemuan : 3
Materi : E - Commerce (Aplikasi penjualan
sayur : Sayurbox)
Tentang aplikasi
Sayurbox berdiri karena keprihatinan
atas besarnya disparitas harga sayur dan buah di tingkat petani sebagai
produsen dengan konsumen. Banyaknya mata rantai distribusi yang harus
dilalui dari produsen ke konsumen telah menjadi masalah dalam
perniagaan produk pertanian. Tingginya harga sayur dan buah di tingkat konsumen
kadang tak tak bisa dirasakan petani sebagai produsen.
Sebab, pengepul biasanya mendapat jatah margin yang lebih besar.
Amanda menjelaskan, Sayurbox berdiri
karena keprihatinannya melihat tingginya disparitas harga antara petani sebagai
penghasil sayur dan buah dengan konsumen. Dia pun bercerita, tiga tahun lalu,
dia berkebun di daerah Parungkuda, Sukabumi, Jawa Barat. Lalu, dia pun bertemu
dengan petani singkong yang menjual produknya seharga Rp 600 per kilogram
kepada pengepul. Padahal, harga jual singkong di Jakarta bisa mencapai Rp 6
ribu per kilogram. Tak hanya mengambil untung, Co-Founder Sayurbox Metha
Trisnawati mengungkapkan, pengepul kerap menghambat informasi dan data bagi para
petani untuk berkembang. Akibatnya, informasi kebutuhan masyarakat urban tidak
tersampaikan jelas kepada para petani.
Amanda mengaku tujuan utama startup
ini adalah membentuk ekosistem antara petani dan konsumen secara langsung.
Sejauh ini, kapasitas volume transaksi harian Sayurbox bisa mencapai sekitar 10
ton per hari dengan jangkauan operasional di kota-kota besar di Pulau Jawa,
yaitu Bandung, Surabaya, dan Jakarta. Dia berharap ada peningkatan penggunaan
sampai ke seluruh Indonesia.
Dalam proses penjualan, Sayurbox
bakal menyiapkan sistem logistik dari petani kepada konsumen. Namun,
perhitungan ongkosnya masih akan didiskusikan sehingga keuntungan yang
seharusnya diterima petani tidak lari kepada pengepul. Metha juga berencana
untuk membentuk hub sehingga penjualan tidak hanya terpusat pada kota besar.
Menurut Metha, tantangan terbesar untuk mengembangkan layanan ini adalah
meyakinkan petani untuk ikut dalam ekosistem Sayurbox. Selain sistem pengepul
sudah mengakar sejak lama, kendala lainnya juga karena kesulitan petani dalam
menggunakan teknologi dalam transaksi jual-beli. Apalagi, tidak semua petani
memiliki smartphone.
Oleh karena itu, Sayurbox pun
mengambil jalur insentif alternatif, seperti dengan mengedukasi konsumen untuk
membeli langsung produk dari petani. "Kami cari cara untuk ciptakan
konsumen, sehingga petani akan tertarik karena ada kepastian penjualan dan
kerja sama," ujar Metha. Awal Januari 2018, Sayurbox mendapatkan
pendanaan awal dari Patamar Capital, investor yang berfokus pada startup sosial
milik perempuan. Sayurbox merupakan portofolio pendanaan pertama Patamar dengan
nilai investasi sekitar sekitar US$ 300 ribu, atau Rp 4,2 miliar (asumsi kurs
Rp 14 ribu/US$).
Selain itu, ada juga tambahan
investasi dari Insignia Ventures milik Yinglan Tan, pengusaha Singapura, yang
pernah menjadi rekan bisnis Sequia. Namun, tak ada informasi tentang nilai
pendanaan dari Insignia. Setelah setahun berdiri, Sayurbox berhasil menjadi
wakil Indonesia dalam kompetisi startup Seedstars World, menjadi yang terbaik
dari 8 perusahaan pilihan setelah kurasi ratusan aplikasi. Sayurbox pun turut
berpartisipasi dalam Konferensi Regional Seedstars Asia di Bangkok pada
November 2017 serta Seedstars Global Summit di Swiss pada April 2018.
Pertemuan : 4
Materi : Perusahaan
Profil Perusahaan
Nama Perusahaan :
PT YAKULT INDONESIA PERSADA
Visi, Misi, dan Tujuan Perusahaan
1. Moto Produk :
Cintai Ususmu, Minum Yakult Tiap Hari
2. Visi Perusahaan :
Mengeksplorasi kemungkinan pemanfaatan bakteri berguna untuk meningkatkan
kesehatan manusia
3. Misi Perusahaan :
Sebagai Pelopor Prebiotik minuman
Yakult yang sehat yang membantu dalam menjaga usus
4. Tujuan Perusahaan :
· Meraih
profit dan benefit perusahaan dengan menjadi pelopor Probiotik minuman sehat
untuk keluarga dengan mengoptimumkan untuk pemeliharaan usus, melalui tenaga kerja dan karyawan yang memiliki komitmen terhadapperusahaan dan lingkungan.
· Memberikan
komitmen kepada konsumen untuk tetap mempertahankan misi tersebut dengan
mengintegrasikan semua aspek perusahaan.
5. Sasaran :
Semua lapisan masyarakat
Sejarah
Pada tahun 1930, Dr Minoru Shirota, pendiri perusahaan
Yakult, berhasil mengkulturkan berbagai jenis bakeri asam laktat dan memilih
satu jenis bakteri yang paling tahan terhadap cairan pencernaan seperti
asam lambung dan cairan empedu sehingga bisa sampai ke usus halus dalam keadaan
hidup. Dia kemudian menjadi orang pertama yang berhasil memperkuat dan
budaya strain lactobacillus, yang sekarang dikenal sebagai Lactobasilus
Casei Shirota Strai. Lactobasilus sendiri berarti
batang, sedangkan Casei berati keju dan Shirota Strain adalah
penemunya. Dr Shirota, bersama dengan relawan kemudian mengembangkan
sebuah produk minuman yang diberi nama Yakult.
Pusat penelitian Yakult didirikan
ada tahun 1967. Terdapat 300 tenaga ahli yang melakukan penelitian tentang
manfaat bakteri yang menguntungkan bagi manusia. Pusat penelitian ini bernama
Yakult Central Institute for Microbiological Researh yang berlokasi di Jepang.
Komentar
Posting Komentar